KILLING THEM SOFTLY (ready stock)
SINOPSIS :
Setelah satu tahun vakum dari dunia perfilman, Brad Pitt akhirnya kembali beraksi dalam film yang diadaptasi dari novel karya George V.Higgins berjudul Cogan's Trade keluaran tahun 1974. Sebelumnya film arahan Dominik itu dirilis dan ditunjukkan di Palme d'Or, Cannes Film Festival 2012, Perancis. Istimewanya lagi, Killing Them Softly termasuk dalam jajaran 10 film Cannes yang layak ditonton penikmat film.
Brad Pitt berperan sebagai Jackie Cogan, seorang pembunuh bayaran berdarah dingin. Film yang disutradarai oleh Andrew Dominik ini menyajikan film kriminal yang menggambarkan "The Real America". Mengambil setting di South boston, film ini mengisahkan seorang penegak hukum profesional yang menyelidiki pencurian aset besar-besaran yang terselubung oleh sekelompok pemain poker.
Cerita beralur dari Cogan, seorang pembunuh bayaran yang dikontrak sindikat mafia (Richard Jenkins) untuk menghabisi kelompok pencuri yang menguasai sebuah judi poker elit. Tidak hanya ditugaskan untuk membunuh komplotan itu begitu saja, Cogan pun ditugaskan untuk menyelidiki sebuah perampokan yang dilakukan Frankie (Scoot McNairy) dan Russel (Ben Mendelsohn). Dalam menjalankan pekerjaannya, Cogan menyadari bahwa tugasnya tidak mudah.
Dalam menjalankan tugasnya itu, Cogan tidak sendiri. Dia kemudian mengajak teman lamanya, Mickey, yang merupakan peminum berat dan pecandu perempuan. Dengan keahliannya, Cogan lebih memilih untuk menjalankan tugas secara diam-diam.
Bukan karena tidak menginginkan pertarungan yang brutal, ciri khas Cogan memang membunuh dari jarak jauh. Hal itulah juga yang menjadi dasar film tersebut berjudul membunuh secara lembut. Terlepas dari adegan tembak-menembak, Dominik berhasil memadukan unsur komedi lewat dialog-dialog tanpa meninggalkan ciri film action di dalamnya.
Pribadi Brad Pitt terlihat menyatu dengan karakter yang diperankan dalam Killing Them Softly, Jackie Cogan. Penampilan Brad Pitt dalam film itu merupakan pembuka aksinya dalam film-film lain yang sudah siap produksi tahun ini. Film-film tersebut adalah Voyage of Time, World War Z, Twelve Years a Slave, dan The Counselor. Empat film tersebut memasuki tahap post-production dan siap dirilis pada 2013.
LIHAT TRAILER :
0 komentar :
Posting Komentar