Kamis, 30 Agustus 2012

READY STOCK




DICTATOR


Jenderal Aladeen (Sacha Baron Cohen) harus digulingkan. Kalau tidak, warga Republik Wadiya tak akan pernah merasakan kemerdekaan. Memerangi Wadiya tanpa alasan jelas tidak mungkin. Satu-satunya cara adalah menggunakan pendekatan lain. Mengundang Aladeen ke Amerika adalah langkah pertama dalam skenario tersebut.
Awalnya, kedatangan Aladeen di Amerika disambut layaknya seorang tamu agung. Di balik itu semua, pihak intelijen Amerika sepertinya sudah menyiapkan skenario mengerikan untuk Aladeen. Saat Aladeen terlelap tidur, pihak intelijen menculiknya. Aladeen kembali dibebaskan tak lama kemudian, tapi tanpa janggut panjang yang membuatnya terkenal.
Tanpa janggut, tak ada orang yang mengenali Jenderal Aladeen. Kini Aladeen bukanlah siapa-siapa. Tak ada lagi pengawal yang siap melindunginya. Tak ada lagi asisten yang siap menyediakan apa pun yang ia butuhkan.
Film berjudul The Dictator ini adalah film arahan sutradara Larry Charles yang diinspirasi oleh novel berjudul Zabibah and the King karya Saddam Hussein. Berbeda dari kebanyakan film Sacha Baron Cohen, film yang satu ini akan melibatkan banyak nama besar termasuk John C. ReillyAnna FarisBen Kingsley, dan Megan Fox.
LIHAT TRAILER :



www.kapanlagi.com
Yang paling penting dalam hidup Thomas Popper (Jim Carrey) adalah pekerjaan. Ia sudah berkorban banyak, teman, keluarga, bahkan kebahagiaannya sendiri pun sudah ia korbankan demi kariernya. Di saat impian itu hampir tercapai, tiba-tiba semuanya berubah total. Dan semua itu hanya karena penguin.
Kehidupan pribadi Mr. Popper memang sudah berantakan. Ia sudah tak lagi akur dengan istri dan anak-anaknya. Semua itu karena kesibukan Thomas Popper. Ia sudah tak punya waktu lagi buat keluarganya. Suatu ketika, Thomas mendapat kabar bahwa ia mendapat kiriman dari Antartika. Paket misterius itu ternyata dikirim oleh ayahnya yang telah lama menghilang dan tak ada kabar.
Saat dibuka, ternyata paket misterius itu berisi enam ekor penguin. Jelas saja Thomas bingung. Ia tak tahu harus diapakan penguin-penguin ini. Pelan-pelan hidup Thomas mulai berubah. Ia tak bisa menyingkirkan penguin-penguin ini dan bukannya membantu, penguin-penguin ini malah mengacaukan hidup Thomas Popper. Tapi dari enam ekor penguin ini pula Thomas Popper belajar tentang makna hidup sebenarnya.(kpl/roc)

0 komentar :

Posting Komentar

Translate

5. Simpan widget dan preview Blog Anda
blogger. Diberdayakan oleh Blogger.

Template by:
Free Blog Templates